Kamis, 27 Oktober 2016

Kesaktian Pancasila

Tepat tanggal 1 oktober, kita kembali memperingati hari yang sangat krusial bagi terciptanya kehidupan berbangsa dan bernegara di Republik Indonesia.

Mungkin kini banyak yang lupa atau bahkan melupakan hari kesaktian Pancasila, sebab seiring perkembangan teknologi dan informasi yang semain pesat, kita pun seakan terbius untuk melupakan sejarah yang sangat penting sebagai wujud terbentuknya dasar negara kepulauan, Indonesia.

Peringatan Kesaktian Pancasila ini berakar pada sebuah peristiwa tanggal 30 September  1965, Konon, ini adalah awal dari Gerakan 30 September (G.30.S/PKI).  

Oleh pemerintah Indonesia, pemberontakan ini merupakan wujud usaha mengubah unsur Pancasila menjadi ideologi komunis. Pada saat itu setidaknya ada enam orang Jendral dan berberapa orang lainnya dibunuh sebagai upaya kudeta.
Namun, berkat kesadaran untuk mempertahankan Pancasila maka upaya tersebut mengalami kegagalan.

           Maka, tanggal 30 September diperingati sebagai Hari Peringatan Gerakan 30 September dan tanggal 1 Oktober ditetapkan sebagai Hari Kesaktian Pancasila dalam sejarah Republik Indonesia.

Makna Kesaktian Pancasila

Sebagai dasar negara, Pancasila tidak hanya merupakan sumber derivasi peraturan perundang-undangan, melainkan juga Pancasila dapat dikatakan sebagai sumber moralitas terutama dalam hubungan dengan legitimasi kekuasaan, hukum, serta berbagai kebijakan dalam pelaksanaan dan penyelenggaraan negara.


Pancasila mengandung berbagai makna dalam  kehidupan berbangsa dan bernegara.
Sejarah hari Kesaktian Pancasila tidak bisa dilepaskan dari terjadinya peristiwa pemberontakan G30SPKI yang kabarnya didalangi oleh PKI (Partai Komunis Indonesia).

Terjadinya Gerakan G30SPKI

Gerakan G30SPKI sendiri terjadi pada tanggal 30-September-1965 tepatnya saat malam hari. Insiden G30SPKI sendiri masih menjadi perdebatan kalangan akademisi mengenai siapa penggiatnya dan apa motif yang melatar belakanginya. Akan tetapi kelompok reliji terbesar saat itu dan otoritas militer menyebarkan kabar bahwa insiden tersebut merupakan ulah PKI yang bertujuan untuk mengubah unsur Pancasila menjadi ideologi komunis.

Sedangkan Menurut versi Orde Baru gerakan ini dilakukan oleh sekelompok pasukan yang diketahui sebagai pasukan Cakrabirawa, yaitu pasukan pengawal presiden yang melakukan aksi pembunuhan dan penculikan kepada Enam (6) jenderal senior TNI AD (Angkatan Darat).

Tiga Jenderal yaitu: MT Haryono, Ahmad Yani dan DI Panjaitan tewas di tempat. Sedangkan Tiga Jenderal lainnya seperti Sutoyo Siswomiharjo, Soeprapto dan S. Parman di bawa oleh para pemberontak dalam kondisi hidup.

Salah satu jenderal yang menjadi sasaran utama pemberontak (PKI) adalah jenderal TNI Abdul Haris Nasution (AH Nasution), namun beliau dapat selamat dari peristiwa maut tersebut. Tetapi putri dari sang jenderal serta Ajudan sang jenderal (Pierre Tendean) harus rela menjadi korban dan tewas atas kebiadaban PKI. semula PKI mengira Pierre Tendean (Ajudan Jenderal AH Nasution) ini sebagai jenderal AH Nasution namun ternyata salah.

Para jenderal yang dibawa dalam kondisi hidup (Sutoyo Siswomiharjo, Soeprapto dan S. Parman) kemudian mengalami penyiksaan yang tidak manusiawi. Mereka disiksa secara biadab seakan mereka bukan manusia. Dan setelah para jenderal ini gugur jasad mereka kemudian dibuang oleh PKI ke dalam sebuah lubang yang kemudian di kenal dengan sebutan Lubang Buaya, kemudian setelah itu bagian atas lubang buaya mereka tutupi dengan pohon pisang.

Sesudah melakukan aksi pembantaian tersebut, pemberontak yang disebut-sebut diotaki oleh PKI berhasil menguasai Studio RRI (Radio Republik Indonesia) dan juga Kantor Telekomunikasi. Letkol Untung yang merupakan salah satu bagian dari pemberontak (PKI) melalui RRI mengumumkan terbentuknya 'Dewan Revolusi' dan mengumumkan telah berhasil menghentikan upaya 'Dewan Jenderal' yang disematkan pada jenderal TNI Angkatan Darat yang mau melakukan kudeta terhadap pemerintah.

Mayor Jendral Soeharto (Mantan Presiden) yang saat itu menjabat seorang jenderal namanya tidak tercantum dalam daftar tokoh yang harus dimusnahkan oleh pemberontak. Sehingga Soeharto mendapatkan kesempatan untuk memegang kendali komando dan membuat beberapa kebijakan strategi penting yang kemudian berhasil merebut kembali Jakarta dari genggaman pemberontak (PKI) Dalam tempo sehari, sehingga upaya pembentukan 'Dewan Revolusi' dapat digagalkan.

Setelah itu pada tanggal 1-Oktober-1965 tepatnya pada pukul 20.15 WIB, Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat melalui RRI (Radio Republik Indonesia) memberitahukan bahwa telah terjadi gerakan Kontra Revolusi yang berhasil menculik 6 jenderal senior Angkatan Darat (TNI AD). namun situasi dapat dikuasai kembali oleh pimpinan Angkatan Darat yang kala itu berada di tangan Mayor Jendral Soeharto, dan kemudian Tepat pada jam 21.00 WIB  (9 malam) pada 1-Oktober-1965 pemerintah lewat Mayor Jendral Soeharto mengumumkan PKI di Indonesia berhasil di tumpas. Dan akhirnya sejarah tanggal 1 Oktober di kenang sebagai Hari Kesaktian Pancasila, dan untuk mengenang 7 jenderal yang menjadi korban keganasan PKI pemerintah membangun Monumen Pancasila Sakti.

Beberapa jendral dan korban lainnya yang menjadi kebrutalan aksi G30SPKI saat itu yakni:
  • ·         Mayor Jendral Mas Tirtodarmo Haryono.
  • ·         Letnan Jendral (Letjen) Anumerta Ahmad Yani.
  • ·         Brigadir Jendral Sutoyo Siswodiharjo.
  • ·         Brigadir Jendral Donald Isaac Panjaitan.
  • ·         Mayor Jendral (Mayjen) Raden Soeprapto.
  • ·         Mayjen Siswondo Parman.
  • ·         Brigadir Polisi Ketua Karel Satsuit Tubun.
  • ·         Ade Irma Suryani Nasution (Putri Abdul Haris Nasution).
  • ·         Kapten Lettu Pierre Andreas Tendean (Ajudan Abdul Haris Nasution).
  • ·         Letnan Kolonel Sugiyono Mangunwiyoto (Korban G30SPKI di Yogyakarta).
  • ·         Kolonel Katamso Darmokusumo (Korban G30SPKI di Yogyakarta).

Hari Kesaktian Pancasila berbeda dengan Hari Lahirnya Pancasila, Hari Lahirnya Pancasila merupakan hari dimana Pancasila pertama kali diperdengarkan kepada umum. Yaitu Pada tanggal 1 Juni 1945, saat Soekarno mengusulkan nama dasar negara kita dengan nama Pancasila. Sedangkan Hari Kesaktian Pancasila adalah hari dimana Pancasila dianggap sebagai dasar negara yang tak tergantikan dan berhubungan dengan peristiwa G30SPKI.



Rabu, 26 Oktober 2016

Pembuatan Situs E-Commerce Menggunakan CMS Wordpress Melalui Localhost (offline)

    Pada Pertemuan kali ini menerangkan pembuatan situs E-Commerce dengan menggunakan CMS Wordpres dengan localhost offline yaitu  XAMPP  yang merupakan salah satu aplikasi untuk membangun aplikasi website dinamis. Didalam XAMPP ada 3 komponen utama yang di tanam di dalamnya yaitu web server Apache, PHP, dan MySQL, dengan demikian dalam pembuatan situs E-Commerce kita menggunakan ketiganya sebagai aplikasi pembantu. Apace sebagai Web Server yang dapat dijalankan di berbagai Aplikasi Web Browser, PHP sebagai bahas pemrograman untuk membuat website dinamis yang memungkinkan kita melakukan update website setiap saat , dan MySQL sebagai wadah tempat membuat dan mengelola database beserta isinya, ketiga softwere saling berkaitan satu sama lain pada pembuatan suatu situs localhost. Selain XAMPP Sebagai softwere pembantu kita menggunakan Wordpress sebagai blog engine E-Commerce dan plugin WooCommerce sebagai aplikasi pembuatan E-Commerce.
Berikut adalah langkah-langkah pembuatan Situs E-Commerce:

1.       File-File yang dibutuhkan dapat di download pada link yang tertera dibawah ini
Wordpress        :  https://wordpress.org/download/


2.       Pada langkah pertama kita menginstal XAMPP sebagai aplikasi penerapan Localhost, Klik Next pada kedua gambar seperti dibawah ini




3.       Pilih Lokasi penyimpanan Installasi XAMPP, kalu Klik Next.




4.       Pilih Next pada kedua gambar dibawah ini




           Hingga Muncul gambar seperti dibawah ini
                



5.       Tunggu hingga Proses Installasi selesai lalu buka XAMPP



6.       Aktifkan Apace dan MySQL dengan cara klik Start pada colom Actions





7.       selanjutnya yaitu masuk ke phpmyadmin dengan cara mengetikan pada url browser  localhost/phpmyadmin lalu enter, maka akan mucul page seperti dibawah ini, lalku klik Database




8.       Buatlah database yang diinginkan seperti gamber dibawah ini, masukan nama yang diingin kan pada field Create database lalu klik Create


9.       Setelah itu Buka Web Browser, ketikan localhost/wordpress lalu Klik File wordpress/


10.       Klik Create Configuration File, dan klik Lets Go pada langkah selanjutnya






11.  Pada Instalasi Wordpress Pilih bahasa yang di inginkan, dalam tahap kali ini saya mengguankan Bahasa Indonesia. Dan klik Ayo pada langkah selanjutnya seperti gambar dibawah ini




12.       Klik installasi now untuk proses selanjutnya.


13.       Maka kita akan masuk ke pengisian infomasi seperti username dan password untuk
     membuat akun Wordpress



14.   Masukan Username dan password yang tadi telah dibuat



15.   Jika login berhasil maka kita akam memasuki Dasbord kerja pada Wordpress



16.   Pilih plugin lalu, klik tambah baru




17.   Setelah masuk ke Tambahan Plugin, klik unggah plugin

18.   Klik Pilih file lalu cari file WooCommerce, lalu klik Install Sekarang




19. Tunggu proses Installasi Plugin hingga selesai, lalu klik Aktifkan Plugin





20.    Maka kita akan masuk ke Woo Commerce, lalu klik Lest go..


21.   Pada langkah selangutnya klik Continue.


22.   Sesuaikan menu yang diinginkan contoh: memilih Store Based, mata uang yang digunakan, jika sudah klik Continue





23.   Jika sudah disetting sesiau yang di nginkan WooCommerce nya  klik Create your first product!




24.   Setelah melewati  proses Installasi dan setting, maka akan muncul WooCommerce pada menu Wordpress, untuk membuat / mengiklankan Produk, klik products seperti gambar dibawah.




25.   Lalu klik Add Product, maka anda akan masuk ke halaman pembuatan produk




26.   Pada Pengisian iklan produk kita diharuskan mengisi Deskripsi, Judul, harga produk dll, seperti yang ditampilkan dibawah adalah contoh iklan yang saya buat


27.   Seperti Contoh dibawah adalah, adalah Iklan Produk yang telah saya buat


28.  Selanjutnya kita masuk ke Tampilan lalu klik tema, pilih tema yang di inginkan, jika belum        ada bisa mencari tema-tema yang diinginkan, lalu klik sesuaikan


Setelah itu Konfigurasi tampilan tema sesuai yang di inginkan yang di inginkan



29.    Dibawah adalah Contoh Hasil dari Iklan2 Produk yang telah saya buat




Kelebihan dan Kekurangan yang saya dapatkan dari penggunaan CMS Wordpress dalam pembuatan situs E-Commerceadalah sebagai berikut:

Kelebihan: 
1. WordPress bersifat Free/gratis
2. Mendukung banyak Bahasa yang salah satunya yaitu Bahasa Indonesia
3. Mendukung tehadap Plugin/theme
4. Bias membuat beberapa blog dengan satu account
5. Tampilan atau template bawaan dari CMS WordPress sangat banyak dan menarik

Kekurangan:
1. Untuk mengedit dan memodifikasi wordpress diperlukan dasar-dasar pemahaman tentang
    PHP sehingga sedikit menyulitkan bagi user yang awam.
2. Kurang fleksibel